Skip to main content

Posts

Showing posts from July, 2016

Membedakan Cutting Anggur Sehat dan Mati

Buah Anggur merupakan salah satu jenis tanaman yang digemari oleh masyarakat Indonesia. Selain karena rasanya yang manis, anggur juga kaya akan berbagai macam zat yang baik untuk tubuh manusia. Tanaman buah anggur memiliki nama Latin vitis vinifera ini merupakan tanaman asli sub tropis. Sebelum melakukan atau mencoba budidaya tanaman anggur, sebaiknya diperhatikan dulu bagaimana karakteristik sampai dengan proses menjalankan budidaya anggur. Simak baik-baik ulasan berikut. Tanaman anggur dapat tumbuh dengan subur di ketinggian antara 25 sampai dengan 300 meter di atas permukaan air laut, dengan suhu berkisar 25 sampai 31 derajat celcius. Tanaman anggur juga dapat tumbuh dengan baik pada daerah yang memiliki tingkat kelembaban udara antara 75 s.d 80 persen, dengan intensitas penyinaran matahari 50 sampai dengan 80 persen.  Selain itu curah hujan yang baik untuk melangsungkan budidaya anggur adalah 800 mm per tahun. Sedangkat tingkat derajat keasaman (pH) tanah mencapai 6 sampai 7.