Budidaya tanaman buah di halaman rumah memiliki kepuasan tersendiri khususnya pada musim berbuah dan masa panen. Banyak dari jenis kultivar tanaman buah-buahan yang memang sangat adaptif dan tidak memerlukan perawatan khusus untuk dapat berbuah dan menghasilkan buah yang memuaskan. Berbeda dengan membudidaya tanaman buah anggur, selain jenis tanaman yang merambat, perbedaan iklim juga sangat mempengaruhi pertumbuhan jenis tanaman buah ini.
Karena jenisnya yang merambat, sehingga dalam proses awal penanamannya harus direncanakan lokasi tanam dan arah rambatannya. Selain itu, dalam budidaya tanaman buah anggur perlu adanya proses pemangkasan untuk proses pembentukan percabngan juga untuk training pembuahan. Banyak dari pemula yang belum mengetahui teknik-teknik pemangkasan buah anggur sepenuhnya, padahal pada tiap kultivar memiliki karakter tertentu untuk menghasilkan buah yang baik.
Pada tahap awal, sebelum membahas lebih jauh beberapa karakter buah anggur hybrid khususnya jenis table grape, perlu kiranya memahmi nama-nama pada bagian pohon anggur. Pemahaman ini sangat penting untuk dapat memahami tutorial-tutoria lebih lanjut tentang pohon buah anggur. Berikut nama bagian-bagian pada tanaman anggur.
Trunk
Trunk adalah bagian batang anggur yang pertama kali tumbuh atau biasa disebut dengan Batang Utama dari pohon anggur. Bagian ini merupakan bagian yang pertama kali mengalami proses pemangkasan. Untuk ketinggian trunk tergantung pada seberapa tinggi batang anggur yang diinginkan dengan maksimum setinggi 2 meter. Bila para-para yang disiapkan setinggi 2 meter, maka trun akan dibiarkan tumbuh sampai 2 meter lebih. Selanjutnya dilakukan proses pemangkasan pada batang ini di ketinggian 2 meter.
Cordon
Cordon atau biasa disebut dengan batang sekunder berjumlah dua batang dengan arah yang berlawanan. Cordons biasanya dilatih pada arah horizontal di sepanjang kawat teralis. Istilah cordon berasal dari nama "Thomery-Cordon" yaitu nama sebuah desa di Perancis di dekat Fontainebleau/ Paris. Untuk kultivar anggur meja, dengan proses pembentukan cabang cordon ini dapat menghasilkan buah anggur berkualitas. Untuk pembentukan cordon disarankan, dua lengan dari cordon bilateral harus sama panjang. Jarak minimal dari atas tanah adalah kira-kira 0.5m.
Head
Head adalah sebuatan untuk bagian atas trunk yang merupakan bagian transisi sebelum terbentuknya cordon, spurs atau cane. Pada dasarnya Head dan Cordon adalah batang sekunder, perbedaan penamaan hanya untuk membedakan bentuk dari pohon anggur itu sendiri. Pemangkasan dengan system head ini adalah pemangkasan paling sederhana. Tanaman anggur dibuat bertajuk pendek dan berdiri sendiri tanpa bantuan penyangga, penyangga hanya dibutuhkan saat tanaman masih berbatang utama kecil dan lemah. Awalnya system pemangkasan ini hanya digunakan untuk pembentukan tajuk dan pembuahan anggur varietas wine
Cane dan Spur
Cane adalah penamaan untuk tunas matang yang telah menghasilkan buah pada musim buah sebelumnya. Dalam proses pemangkasan dikenal dengan sistem pemangkasan Cane dan Spur, perbedaan sistem pemangkasan ini terletak dari ranting yang dipangkas. Biasanya pohon anggur akan mulai berbuah setelah pemangkasan batang sekunder baik itu bentuk cordon ataupun bentuk head. Pada tunas baru akan tumbuh yang disertai dengan bunga, tunas baru ini disebut dengan cabang tersier. setelah musim panen, untuk musim berikutnya cabang tersier ini akan dilakukan pemangkasan hingga 90% dari pertumbuhan sebelumnya.
Pemangkasan Cane cukup berisiko untuk pemula, karena pemangkasan jenis ini harus benar-benar mempertimbangkan kesehatan mata tunas dan pohon anggur itu sendiri. Pemangkasan Cane dapat dikatakan mengembalikan bentuk pohon anggur ke bentuk asli yang terdiri dari Trunk dan cordon atau head saja. Risiko pemangkasan cane dapat membuat kesenjangan pertumbuhan percabangan apabila mata tunas tidak tumbuh dengan merata.
Untuk pemula disarankan untuk melakukan pemangkasan Spur. Pada sistem pemangkasan ini akan lebih banyak mata tunas yang di harapkan untuk tumbuh. Pemangkasan jenis ini dapat dilakukan setelah pohon anggur melewati musim buah pertama. pada saat pemangkasan pembuahan di musim kedua, cabang cane dipangkas dengan meninggalkan 1 atau 2 mata tunas.
Nah setelah penjelasan singkat di atas, semoga untuk kedepannya dapat membantu peminat dan penghobi tanaman buah anggur untuk mempermudah dalam memahami tutorial-tutorial yang berhubungan dengan budidaya tanaman anggur. Untuk bahasa atau istilah lainnya ada beberapa istilah dalam bahasa Inggris seperti :
Node/Bud : Mata Tunas/Tunas
Bud Break : Pecah Mata tunas
Shoot : Proses setelah bud break /tunas baru dengan daun dan sulur
Internode: Partisi atau ajarak antar Node atau Shoot pada cane ataupun spur.
Sucker : Biasa juga disebut dengan Tunas Air, yaitu tunas muda yang muncul pada bagian batang tua, seperti pada bagian trunk ataupun head. Tunas air ini biasa dicirikan dengan ranting yang tidak subur.Veraison : Proses awal pematangan buah yang dicirikan dengan perubahan awal warna buah.
Saya rasa cukup sekian, untuk referensi lainnya dapat membaca postingan-postingan berikut ini :
Terimakasih atas kunjungannya....
Comments
Post a Comment