Skip to main content

Cara Meningkatkan Ukuran Buah Anggur Hingga 30%

Cara Meningkatkan Ukuran Buah Anggur Hingga 30%, Dari sekian banyak cara untuk meningkatkan kualitas hasil buah dari perkebunan anggur maupun hasil tanaman pekarangan, masih banyak dijumpai baik ukuran rasa buah dan warna buah yang belum sesuai harapan. Ya walaupun sebenarnya jikalau menanam anggur hanya sekedar penghias halaman tidak terlalu dipermasalahkan, karena sudah berbuah dan layak konsumsi saja sudah sangat menyenangkan. Tidak halnya menanam pohon anggur dalam skala perkebunan yang memang mengharapkan hasil panen yang baik.

Pada postingan sebelumnya sudah banyak membahas tentang Pedoman-Pedoman Budidaya Anggur atau juga Agar Buah Anggur Lebih Manis dan Berukuran Besar. Selain itu juga berbagai metode pemupukan dan fungsi unsur-unsur makro dan mikro bagi tanaman buah anggur juga sudah dibahas. Tinggal dipraktekkan dan di observasi dimana kesesuaian metode dan aplikasinya dengan varietas anggur yang kita miliki. Hal ini dikarenakan sangat banyaknya varietas anggur yang berbeda habitat aslinya dan pastinya dengan kelebihan dan kekurangan masing-masing varietas.


Pada postingan kali ini, saya membahas tentang bagaimana Cara Meningkatkan Berat Buah Anggur Hingga 30%. walaupun pada beberapa jurnal yang telah saya baca, metode ini bukan hanya untuk meningkatkan ukuran buah anggur saja melainkan juga dapat meningkatkan kadar gula dan meningkatkan warna dari buah anggur dan mempercepat jadwal panen. Dari sekian banyak kelebihannya, Meningkatkan Berat Buah merupakan salah satu hasil yang lebih dapat diamati.

Baca Juga : Cara Menanam Anggur

Cara Meningkatkan Ukuran Buah Anggur Hingga 30% Dengan Metode Girdling


What is girdling? Secara google translate adalah penghapusan atau pembatasan strip kulit kayu. 
Why girdle?  Karena dapat mempengaruhi set buah, ukuran, hasil total, tanggal panen

Nah begitulah kira-kira kesimpulan yang dapat saya kutip dari salah satu paparan Dr. Lauren C. Garner Horticulture and Crop Science Department,California Polytechnic State University,San Luis Obispo.


Girding Method


Berdasarkan situs https://www.sfequip.com. Anggur yang diterapkan sistem Girdling pada masa berbuah atau masa veraison (saat perubahan warna buah) dapat meningkatkan ukuran buah, meningkatkan perkembangan gula dan warna dan mempercepat masa panen. Untuk tanaman merambat,  penerapan sistem girding dapat menghasilkan efek lebih baik dibandingkan dengan tanaman buah lainnya. Efek langsung dari Girdling adalah mengganggu gerakan melalui lapisan bahan makanan yang dihasilkan oleh daun. Hal ini meningkatkan karbohidrat daun (gula dan pati) dan hormon tanaman dibagian pohon anggur pada bagian atas tempat perlakuan Girdling. hal ini tentunya juga mengorbankan batang dan sistem perakaran.

Cara Meningkatkan Ukuran Buah Anggur Hingga 30%. Masih bersumber dari website di atas, metode Girding sudah di ujicoba terhadap beberapa varian anggur, dan menghasilkan efek yang berbeda. Perlakuan metode girding pada  THOMPSON SEEDLESS mengnunjukkan peningkatan ukuran buah anggur 10 hingga 30% dan pada FLAME SEEDLESS 10 hingga 15%.

Perlakuan Girdling sebaiknya dilakukan setelah ukuran buah mencapai 3 s.d 8 mm. Perlakuan girdling sebelum masanya akan berdampak pada set buah yang padat dan sebaliknya bila melewti masanya tidak akan menghasilkan efek pada buah. Perlakuan girdling pada masa veraison dapat mempercepat kematangan buah namun tidak berdampak pada ukuran buah. 

Pada anggur jenis  THOMPSON SEEDLESS, girdling dapat dilakukan dua kali, pertama, pada masa pembentukan buah dan yang kedua untuk mempercepat kematangan buah. Perlakuan girding ini sebaiknya juga harus menyesuaikan kondisi dari tanaman anggur itu sendiri. Sebaiknya girdling cukup dilakukan sekali dan pada masa pembentukan buah yaitu pada saat ukuran buah berukuran 3 mm.  Hal ini untuk meminimalisir efek pertumbuhan anggur musim berikutnya.

MEMBUAT GIRDLE

Girdling adalah perlakuan terhadap batang dengan cara menghilangkan cincin kulit kayu seluruhnya di sekitar batang atau cane. Agar efektif, girlde harus memotong kulit kayu dan membersihkan jaringan kambium tanpa melukai kayu.

Kulit kayu adalah lapisan jaringan dengan ketebalan sekitar 1 sampai 2 mm. Kambium adalah lapisan tipis sel antara kulit kayu dan jaringan xilem (kayu) yang dengan cepat membelah dan berdiferensiasi menjadi lapisan baru xilem. Dibutuhkan sekitar empat minggu agar bekas girdle bisa sembuh. Selama periode ini akar kurang gizi mengurangi pertumbuhan akar, dan tanaman merambat lebih rentan terhadap panas dan tekanan air. Irrigasi (penyiraman) harus dijadwalkan secara hati-hati untuk menghindari stres lebih lanjut.


Pengaruh Girdling Cane pada Anggur Varietas  Flame Seedless (Vitis vinifera L.), Kualitas Buah dan Pematangan

Oguzhan Soltekin, Ahmet Candemir and Ahmet Altindisli 

This study was carried out to determine the effects of cane girdling on coloration, maturation, yield and some quality characteristics of Vitis vinifera L. cv. Flame Seedless table grape variety. Cane girdling practices were treated at pea-size stage (G2) and veraison period (G1) over two growing seasons, 2013–2014, at the facility of Manisa Viticultural Research Institute in Turkey. Cane girdling was performed on the canes after first shoot was left from the bottom and 4 mm-wide ring of bark was completely removed with a doubleded knife. On the other hand control vines were left untouched. 

Statistical analyses showed that TSS (Total soluble solids percentage), berry length, colour parameters, CIRG index and anthocyanin content of Flame Seedless was significantly affected by the cane girdling treatments in both years, 2013 and 2014.

Pada jurnal lainnya yang ditulis oleh  Chuck Ingels, Pomology, Viticulture and Environmental Horticulture Advisor Edited by Judy McClure, Master Gardener Program Coordinator, dapat disimpulkan bahwa, tanaman merambat yang secara rutin di gridle setiap tahun selama periode set buah dapat meningkatkan ukuran buah sekitar 10 sampai 30 persen lebih besar jika dilakukan dengan benar. Hal ini khususnya efektif pada varietas tanpa biji, seperti Thompson Seedless, Flame Seedless, Ruby Seedless, dan Perlette.


Cara Meningkatkan Ukuran Buah Anggur Hingga 30%; Nah untuk mempermudah pemahaman Cara Meningkatkan Berat Buah Anggur Hingga 30%, di bawah ini saya lampirkan video dari metode girdling ini, tepatnya cara membuat girdling pada pohon anggur:




Oke sekian aja, terimakasih atas kunjungannya..

Comments

Post a Comment

Postingan Lain

Anggur Isabella

Anggur Isabella, seindah namanya lambang cinta dua dunia, mengapa kita berjumpa namun akhirnya berpisah... kata ini bukan sekedar menjiplak syair lagu malaysia tahun 90 an, tapi memang beginilah nasib pada umumnya penanam anggur jenis Isabela.  Seperti kisah cinta yang diawali dengan hati yang menggebu-gebu akan keinginan untuk menanam anggur, hati bahagia mengiringi pertumbuhan pucuk-pucuk muda yang semakin figur. Beragam pupuk diberikan sesuai kebutuhan si Isabela, hari demi hari, bulan demi bulan dan tibalah masa pembungaan dan berbuah. Teringat kata-kata si penjual, ini anggur hijau, dari awal pembentukan buah, sudah terlihat warna hijau. sebulan kemudia, hati mulai bertanya, mengapa begitu lama buah ini matang, dipetiklah sebiji dari tandan yang tak begitu lebat. Saat buah digigit dan daging buah menyentuh lidah.. cuih.., ludah pertama di sembur... hahaha.. Hati mulai merasa bersalah, belum saatnya dipetik, buah masih mentah,.. bulan ke dua pun tiba, dan kisah awal bul

Penyebab Pecah Buah Pada Buah Anggur

Pecah Buah akibat Serangan Jamur Powdery Mildew (Embung Tepung) (Sumber : University of Georgia Plant Pathology Archive, University of Georgia, Bugwood.org) Apa sebenarnya penyebab buah anggur pecah..?  Beberapa faktor yang menjadi penyebab terjadinya pecah buah yaitu kelembaban tanah, kelembaban udara, cahaya dan suhu (Maboko, 2006). Masarirambi et al. (2009) melaporkan bahwa pecah buah biasanya terjadi dengan cepat ketika terdapat banyak air dan suhu yang tinggi, khususnya terjadi ketika memasuki periode stres. Hal ini sering dialami oleh para pembudidaya tanaman buah anggur, dan tentunya kondisi buah yang demikian sangatlah merugikan petani.  Penyebab pasti buah anggur yang retak/pecah terbuka masih saat ini masih dalam perdebatan, namun mayoritas berpendapat hal ini disebabkan oleh sistem irigasi/pengairan. Bisa jadi disebabkan oleh kelebihan air atau bahkan kekurangan air. Pada prinsipnya, tanaman buah anggur dapat beradaptasi dengan kondisi minim air, namun b

Mengenal Skala Brix, Skala Kemanisan Buah

Sekian lama kita membahas masalah Anggur, cara budidaya, cara semai, pembuahan dan lainnya. Mungkin kali ini kita akan membahas masalah yang masih berhubungan dengan anggur, yaitu skala kemanisan buah. Mengenal Skala Brix, Skala Kemanisan Buah : Refractometer brix digital Mengenal Skala Brix, Skala Kemanisan Buah Ya, itulah bahasan kita hari ini.. Apa itu Brix? Brix merupakan unit pengukur kemanisan gula di dalam cairan (liquid). Satuan Brix yang digunakan ialah derajat Brix, Brix, %Brix. Skala Brix ditemukan oleh  Ilmuwan Jerman, Adolf Ferdinand W Brix (1798-1870) di tahun 1870.  1% Brix setara dengan 1 gram gula sukrosa di dalam 100 gram air. Jadi, semakin tinggi nilai Brix, semakin tinggi kualitas dan tingkat kemanisan buah-buahan/ sayuran tersebut. Jadi kalau kita membaca spesifikasi varian buah anggur, biasanya tercantum skala brix dari buah anggur tersebut. sebagai contoh salah satu postingan dengan kalimat seperti dibawah ini : Ougyoku, yang berasal