Skip to main content

Rontok Bunga dan Buah Pada Anggur

Lama sudah gak update, di maklumi aja ya... karena nulis blognya masih tergantung mood aja, belum difokuskan. Sampe-sampe ada pertanyaan dan kritikan gak terjawab dan terkoreksi.. ya begitulah adanya, baca enak aja ya om... 

Hari ini begitu buka blogger ada beberapa pertanyaan seputaran Rontok Bunga dan Buah Pada Anggur. pada kesempatan ini saya coba rangkum beberapa pertanyaan dan solusi yang saya kutip dari beberapa bahasan pada grup-grup tentang Rontok Bunga dan Buah pada Tanaman Buah, yang pada dasarnya sama aja sih permasalahan dan solusi pada tanaman anggur.


Rontok Bunga dan Buah Pada Anggur

Bunga dan Buah Anggur Rontok


Secara umum, penyebab dari kerontokan bunga atau buah diantaranya adalah diakibatkan oleh kekurangan unsur hara, kekurangan atau kelebihan air, cekaman lingkungan, serangan hama penyakit, atau gagal penyerbukan. Nah, disini perlu identifikasi permasalahan Rontok Bunga dan Buah Pada Anggur, sehingga penanganan yang dilakukan tepat. Kalau tidak sesuai identifikasi bisa fatal juga akibatnya, jangan sampai berakibat pada over dosis pupuk yang malah membuat daun terbakar bahkan kematian pada pohon anggurnya..

Di bawah ini penjelasan tentang penyebab dari Rontok Bunga dan Buah Pada Anggur, semoga bisa membantu untuk memberikan solusinya. 

Rontok Bunga dan Buah Pada Anggur


Kekurangan unsur hara


Faktor dominan penyebab kerontokan bunga adalah kurangnya nutrisi pembungaan. Unsur yang diperlukan untuk pembungaan yaitu P, K, dan mikro terutama Boron. Nutrisi yang tidak seimbang juga bisa menyebabkan bunga mudah rontok. Kelebihan Nitrogen misalnya, bisa membuat tanaman selalu dalam fase vegetatif, sehingga tidak terjadi pembungaan. Kelebihan Ca akan menekan ketersediaan Kalium dalam tanah. Pengaruh nutrisi juga bisa disebabkan oleh pH tanah, dimana pada pH asam unsur P menjadi tidak tersedia.

Bagaimana solusinya bila terjadi kekurangan unsur hara ini..??

1. Lakukan pemupukan secara rutin dan berimbang, gunakan sistem pemupukan terpadu menggunakan pupuk organik, kimia, hayati. Detail pemupukan disesuaikan dengan kondisi tanah dan jenis tanaman. Penjabaran terkait hal ini mungkin bisa kita jabarkan pada postingan lain ya...

2. Cek pH tanah, dan atur pada kondisi netral (6-7). Bila PH tanah di bawah 6, berarti kondisi tanah asam, penyebab tanah asam atau ber PH rendah adalah akibatkurang tersedianya unsur Kalsium (CaO) dan unsur Magnesium (MgO). 

PH tanah rendah dapat disebabkan oleh beberapa faktor, antara lain sebagai berikut ;

a).    Dekomposisi bahan organik
Tanah gambut selalu ber-pH rendah dan bereaksi asam, hal ini karena tanah gambut mengandung bahan organik sangat tinggi. Sehingga aktifitas dekomposisi bahan organik juga tinggi, dimana dalam proses tersebut selalu diiringi dengan hilangnya unsur Kalsium (CaO) yang ada didalam tanah.

b).    Kelebihan unsur Al, Fe dan Cu
Unsur Aluminium (Al), Besi (Fe) dan Tembaga (Cu) dalam jumlah yang berlebih dapat mengakibatkan tanah bereaksi masam. Di daerah-daerah yang banyak mengandung unsur-unsur tersebut selalu dijumpai tanah masam, seperti daerah pertambangan nikel, besi dan tembaga.

c).    Curah hujan yang tinggi
Pada daerah-daerah yang curah hujannya sangat tinggi tanah selalu bereaksi masam. Tingginya curah hujan dapat mengakibatkan terjadinya pencucian unsur hara di dalam tanah sehingga secara alami tanah akan menjadi asam.

d).    Drainase yang kurang baik
Air yang selalu menggenang karena sistem drainase yang kurang baik dapat mengakibatkan tanah menjadi asam. 

e).    Pupuk pembentuk asam
Penggunaan pupuk pembentuk asam secara berlebihan dan terus-menerus dapat menyebabkan pH tanah menurun dan menjadi asam. Beberapa jenis pupuk nitrogen seperti ZA, Urea, ZK, Amonium Sulfat dan Kcl berpengaruh terhadap menurunnya pH tanah.

Tanah yang masam dapat diketahui dari ciri-cirinya yaitu berbau busuk, permukaan air seperti ditutupi lapisan karat besi, dan banyak ditumbuhi lumut.

Bagaimana cara untuk menetralkan PH tanah..???  

Nah untuk ini silahkan dibaca aja langsung di sini ya http://www.pekalongankab.go.id/fasilitas-web/artikel/pertanian/3184--cara-menangani-masalahtanah-masam.html karena kalau dikopas semua jadi terlalu panjang ne ceritanya..


Lanjut Rontok Bunga dan Buah Pada Anggur ...

Kekurangan atau Kelebihan air


Air sangat diperlukan oleh tanaman, baik pada fase vegetatif maupun generatif. Jika kekurangan air saat fase generatif, maka bunga atau buah bisa rontok. Tanaman memerlukan air yg cukup saat pembentukan bunga dan pengisian buah. Kekeringan juga membuat buah masak lebih cepat, sehingga mengurangi kualitas buah. Terlalu banyak air juga bisa mengganggu pembungaan, kondisi jenuh air membuat tanaman stress, akar kurang mendapat oksigen sehingga penyerapan nutrisi terganggu.

Nah masalah Rontok Bunga dan Buah Pada Anggur yang disebabkan karena Kekurangan atau kelebihan air, dapat diselesaikan dengan pembentukan drinase yang baik dan jadwal penyiraman yang konsisten.


Cekaman lingkungan (air, suhu, cahaya)


Cekaman (stress) lingkungan akan mengganggu pembungaan dan pembuahan. Tanaman yang stress akan terganggu kondisi hormonalnya, hormon dalam tanaman tidak seimbang yg mengakibatkan bunga/buah rontok. Saat tanaman stress, maka energi tanaman akan digunakan untuk beradaptasi sehingga metabolisme menjadi terganggu. Tanaman akan menghasilkanl ebih banyak hormon ethylen (yg sifatnya menekan auksin), suplai auksin yg kurang akan meningkatkan asam absisat pada lapisan absisi di tangkai buah, sehingga buah rontok.

Solusi permasalahan ini dengan cara melakukan penyemprotan dengan zat antistress seperti asam amino, nutrisi mikro, zpt auksin (NAA), dan vitamin (C, B1, B2, B9).


Hama dan Penyakit


Adanya hama dan penyakit juga menjadi penyebab bunga rontok. Serangan thrips atau aphids saat berbunga akan membuat rontok. Solusi adalah penyemprotan insektisida dan fungisida saat fase pembungaan maupun saat pengisian buah. Jenis dan dosis disesuaikan dengan jenis hama atau penyakit.


Gagal Penyerbukan


Bunga akan menjadi buah jika terjadi penyerbukan (kecuali untuk yg partenokarpi). Gagalnya penyerbukan otomatis akan menyebabkan gagalnya pembuahan. Kualitas polen (serbuk sari) juga bisa mengganggu pembuahan.

Solusi untuk kondisi seperti ini sbb:
1. Pelajari karakter pembungaan tanaman.
2. Lakukan penyerbukan bantuan (hand polination)
3. Pelihara serangga penyerbuk seperti lebah, tabuhan, dll.
4. Semprotkan asam amino untuk meningkatkan kualitas dan viabilitas polen.

Baiklah, demikian singkatnya cerita tentang kondisi Rontok Bunga dan Buah Pada Anggur, semoga bisa membantu dan solusi yang tepat semoga bisa menghasilkan buah anggur yang lebih manis dan berukuran besar.

Baca Juga :
Agar Buah Anggur Lebih Manis dan Berukuran Besar

Comments

Postingan Lain

Anggur Isabella

Anggur Isabella, seindah namanya lambang cinta dua dunia, mengapa kita berjumpa namun akhirnya berpisah... kata ini bukan sekedar menjiplak syair lagu malaysia tahun 90 an, tapi memang beginilah nasib pada umumnya penanam anggur jenis Isabela.  Seperti kisah cinta yang diawali dengan hati yang menggebu-gebu akan keinginan untuk menanam anggur, hati bahagia mengiringi pertumbuhan pucuk-pucuk muda yang semakin figur. Beragam pupuk diberikan sesuai kebutuhan si Isabela, hari demi hari, bulan demi bulan dan tibalah masa pembungaan dan berbuah. Teringat kata-kata si penjual, ini anggur hijau, dari awal pembentukan buah, sudah terlihat warna hijau. sebulan kemudia, hati mulai bertanya, mengapa begitu lama buah ini matang, dipetiklah sebiji dari tandan yang tak begitu lebat. Saat buah digigit dan daging buah menyentuh lidah.. cuih.., ludah pertama di sembur... hahaha.. Hati mulai merasa bersalah, belum saatnya dipetik, buah masih mentah,.. bulan ke dua pun tiba, dan kisah awal bul

Penyebab Pecah Buah Pada Buah Anggur

Pecah Buah akibat Serangan Jamur Powdery Mildew (Embung Tepung) (Sumber : University of Georgia Plant Pathology Archive, University of Georgia, Bugwood.org) Apa sebenarnya penyebab buah anggur pecah..?  Beberapa faktor yang menjadi penyebab terjadinya pecah buah yaitu kelembaban tanah, kelembaban udara, cahaya dan suhu (Maboko, 2006). Masarirambi et al. (2009) melaporkan bahwa pecah buah biasanya terjadi dengan cepat ketika terdapat banyak air dan suhu yang tinggi, khususnya terjadi ketika memasuki periode stres. Hal ini sering dialami oleh para pembudidaya tanaman buah anggur, dan tentunya kondisi buah yang demikian sangatlah merugikan petani.  Penyebab pasti buah anggur yang retak/pecah terbuka masih saat ini masih dalam perdebatan, namun mayoritas berpendapat hal ini disebabkan oleh sistem irigasi/pengairan. Bisa jadi disebabkan oleh kelebihan air atau bahkan kekurangan air. Pada prinsipnya, tanaman buah anggur dapat beradaptasi dengan kondisi minim air, namun b

Mengenal Skala Brix, Skala Kemanisan Buah

Sekian lama kita membahas masalah Anggur, cara budidaya, cara semai, pembuahan dan lainnya. Mungkin kali ini kita akan membahas masalah yang masih berhubungan dengan anggur, yaitu skala kemanisan buah. Mengenal Skala Brix, Skala Kemanisan Buah : Refractometer brix digital Mengenal Skala Brix, Skala Kemanisan Buah Ya, itulah bahasan kita hari ini.. Apa itu Brix? Brix merupakan unit pengukur kemanisan gula di dalam cairan (liquid). Satuan Brix yang digunakan ialah derajat Brix, Brix, %Brix. Skala Brix ditemukan oleh  Ilmuwan Jerman, Adolf Ferdinand W Brix (1798-1870) di tahun 1870.  1% Brix setara dengan 1 gram gula sukrosa di dalam 100 gram air. Jadi, semakin tinggi nilai Brix, semakin tinggi kualitas dan tingkat kemanisan buah-buahan/ sayuran tersebut. Jadi kalau kita membaca spesifikasi varian buah anggur, biasanya tercantum skala brix dari buah anggur tersebut. sebagai contoh salah satu postingan dengan kalimat seperti dibawah ini : Ougyoku, yang berasal